Video Edukasi Microgreen merupakan salah satu program kerja dari KKN Tematik Jurusan Kimia Universitas Negeri Malang di Kelurahan Temas. Microgreen sendiri merupakan tanaman yang dipanen pada usia 14 - 21 hari. Microgreen ini sendiri memiliki beberapa kelebihan yang tidak dimiliki oleh tanaman lainnya, mulai dari nutrisi yang tinggi dan panen yang lebih cepat daripada tanaman hortikultural biasanya.
Atas dasar tersebut, kami ingin memberikan edukasi kepada masyarakat, khususnya masyarakat Kelurahan Temas agar bisa mengaplikasikan metode tersebut. Seperti yang diketahui, banyak orang yang mengalami PHK atau dirumahkan oleh perusahaan. Metode microgreen ini diharapkan mampu untuk mencukupi perekonomian masyarakat yang terdampak Covid-19, baik secara langsung maupun tidak langsung.
Untuk mencapai tujuan tersebut, kami membuat dua media, yaitu video edukasi dan buku elektronik (e-book) mengenai microgreen secara ringkas dan padat. Berikut ini ada buku elektronik untuk microgreen :
Untuk mencapai tujuan tersebut, kami membuat dua media, yaitu video edukasi dan buku elektronik (e-book) mengenai microgreen secara ringkas dan padat. Berikut ini ada buku elektronik untuk microgreen :
Berikut ini adalah video edukasi Microgreen!
Komentar
Posting Komentar